Beberapa hari terakhir ini beredar video Wakil Presiden alias Wapres Ma'ruf Amin mengucapkan selamat natal dan tahun baru dengan menggunakan kostum sinterklas menyita atensi publik.
Tampak dalam video tersebut Ma'ruf Amin pakai kostum sinterklas mengucapkan selamat natal dan tahun baru. Lalu apakah video tersebut merupakan fakta sebenarnya atau hoaks?
Diketahui video tersebut diunggah akun bernama @NoveridaD di Twitter. Akun Twitter tersebut bahkan tampak seperti mengolok-olok Wapres Ma'ruf Amin dengan menyebutnya badut dan ondel-ondel.
"Badut apa ondel2 nich yakk.." tulis unggahan cuitan.
Baca Juga:Perbedaan Prakiraan Cuaca BRIN dan BMKG soal Badai Dahsyat Bikin Gaduh, Ma'ruf Amin Buka Suara
Untuk mengetahui video yang beredar benar atau tidak, yuk simak penjelasan berikut ini.

Melansir penelusuran Turnbackhoax.id --jaringan Suara.com, video Wapres Ma'ruf Amin memakai kostum sinterklas sambil mengucapkan selamat natal dan tahun baru merupakan salah.
Wapres Ma'ruf Amin memang benar mengucapkan natal dan tahun baru. Namun video asli dari video yang beredar itu menunjukan Ma'ruf Amin yang tak mengenakan kostum sinterklas.
Ma'ruf Amin dalam video aslinya mengenakan kemeja putih dengan jas hitam dan sorban putih, lengkap dengan peci yang terpasang di kepalanya.
Setelah ditelusuri, video tersebut ternyata merupakan video ucapan selamat hari raya natal 2018 dan tahun baru 2019 silam.
Baca Juga:Sempat Diisukan Meninggal, Ma'ruf Amin Sebut Try Sutrisno dalam Kondisi Segar
Video asli ucapan natal dan tahun baru Wapres Ma'ruf Amin yang asli diunggah channel youtube Bang Den pada 26 Desember 2018 dengan judul “Video KH Maruf Amin Mengucapkan Selamat Natal”.
Berkaca pada penjelasan di atas, kabar Wapres Ma'ruf Amin mengucapkan selamat natal dan tahun baru sambil memakai kostum sinterklas adalah keliru.
Jadi, bisa disimpulkan informasi dan video yang beredar soal Ma'ruf Amin pakai kostum sinterklas tersebut masuk dalam hoaks kategori konten yang dimanipulasi. (Sekar Anindyah Lamase)