Para penggeman sinetron Ikatan Cinta saat ini tengah menantikan kelanjutan kisahnya, usai Amanda Manopo memilih keluar dan tak bersama lagi dengan Arya Saloka.
Bahkan baru-baru ini akun Tiktok @emilinetan1 memperlihatkan sebuah video Amanda Manopo dan Arya Saloka diduga liburan bersama di Singapura.
Akun TikTok tersebut menyebutkan jika Amanda Manopo dan Arya Saloka sedang liburan bersama.
Diketahui, Amanda Manopo memang sedang berlibur dengan keluarganya di Singapura. Hal itu juga bertepatan usai hengkangnya di sinetron ‘Ikatan Cinta’ pada episode 1023.
Baca Juga:Amanda Manopo Sebut Tak Semua yang Ditunjukkan di Medsos Nyata: Belum Tentu Bahagia
Dalam video, terdapat dugaan bahwa Amanda Manopo dan Arya Saloka sedang berlibur bersama.
Terlihat sosok seorang laki-laki memakai baju berwarna abu-abu dengan topi dan celana pendek yang dinilain Arya Saloka.
Tak hanya itu, terdapat sosok perempuan yang berada di sebelah laki-laki tersebut yang diyakini adalah Amanda Manopo.
Dugaan itu semakin kuat karena Arya Saloka mengunggah foto saat berada di Haji Lane, Singapura.
“Masih edisi Negeri Singa, yang mau lihat lebih jelas tunggu mereka gopub #armand,” tulis akun tersebut, dikutip dari @emilinetan1.
Baca Juga:Amanda Manopo Tinggalkan Arya Saloka di Ikatan Cinta, Penggemar: Andin Mau Keluar dari Zona Nyaman
Meskipun banyak yang menduga mereka berlibur bersama, hingga saat ini belum ada kabar maupun konfirmasi dari pihak-pihak yang bersangkutan mengenai gosip miring tersebut.
Arya Saloka dan Amanda Manopo memang dirumorkan memiliki hubungan spesial semenjak membintangi ‘Ikatan Cinta’.
Bahkan rumor rusaknya hubungan rumah tangga Arya Saloka dan Putri Anne juga dikait-kaitkan adanya orang ketiga yang diduga Amanda Manopo.