NTB.Suara.com - Perasaan atau suara hati seseorang bisa ditebak dari lagu yang menjadi favoritnya. Begitu juga dengan ibu negara Iriana Jokowi. Dalam konser tiga dekade Dewa 19 baik di Jakarta maupun Medan.
Iriana Jokowi tampak begitu menghayati lagu "Hampa" dari Ari Lasso. "Lagu ini khusus untuk ibu negara kita. Lagu ini favorit beliau," sebut Ari Lasso saat konser di Medan dikutip dari kanal YouTube pribadinya, Senin 20 Februari 2023.
Lagu "Hampa" ini adalah album solo kedua yang dirilis pada 2003 silam. Lagu melankolis itu sendiri dicitakan oleh Ricky FM yang mengisahkan seseorang yang merasa hampa setelah ditinggal oleh kekasihnya.
Atau merindukan kekasihnya di mana pun berada. Dengan kata lain, seseorang yang sedang galau berat atau kangen dengan sang kekasih.
Baca Juga:Kondisinya Melemah, Iwet Ramadhan Ternyata Alami Pendarahan di Selaput Otak
Di awal kemunculannya, lagi ini juga menjadi favorit anak baru gede atau ABG yang sedang patah hati.
Berikut petikan lirik lagu "Hampa"
Kupejamkan mata ini
Mencoba 'tuk melupakan
Segala kenangan indah
Tentang dirimu, tentang mimpiku
Semakin aku mencoba
Bayangmu semakin nyata
Merasuk hingga ke jiwa
Tuhan, tolonglah diriku
Entah di mana dirimu berada
Hampa terasa hidupku tanpa dirimu
Apakah di sana kau rindukan aku?
Seperti diriku yang s'lalu merindukanmu
Selalu merindukanmu
Tak bisa aku ingkari
Engkaulah satu-satunya
Yang bisa membuat jiwaku
Yang pernah mati menjadi berarti
Namun kini kau menghilang
Bagaikan ditelan bumi
Tak pernahkah kau sadari
Arti cintamu untukku?
Entah di mana dirimu berada
Hampa terasa hidupku tanpa dirimu
Apakah di sana s'lalu rindukan aku?
Seperti diriku yang s'lalu merindukanmu
Selalu merindukanmu
Oh, yeah
Oh-oh, entah di mana dirimu berada
Hampa terasa hidupku tanpa dirimu
Apakah di sana s'lalu rindukan aku?
Seperti diriku yang s'lalu merindukanmu
Selalu merindukanmu
Entah di mana dirimu berada
Hampa terasa hidupku tanpa dirimu
Apakah di sana s'lalu rindukan aku?
Seperti diriku yang s'lalu merindukanmu
Selalu merindukanmu
Entah di mana
Begitulah salah satu lagi favorit Ibu Negara Iriana Jokowi yang selalu dibawakan Dewa 19 untuk menyambut kehadiran beliau. ***