Kedekatan Ayu Ting Ting dan Boy William hingga kini masih menjadi sorotan publik di dunia maya.
Keduanya hingga kini masih terus dijodoh-jodohkan. Terbaru bahkan ibunda Ayu Ting Ting mendoakan agar Boy William segera mualaf alias pindah ke agama Islam.
Di tengah kabar kedekatan keduanya, belakangan beredar video berisi klaim Ayu Ting Ting meninggal dunia.
Dalam video tersebut diklaim juga sederet artis tak kuat menahan tangis akibat Ayu Ting Ting meninggal dunia.
Baca Juga:CEK FAKTA: Ternyata Diam-diam Syahrini Hamil 9 Bulan, Benarkah?
“INNALILLAHI: Suasana Rumah Duka Ayu Ting Ting Sederet Artis Tak Kuasa Menahan Tangis” tulis narasi kanal YouTube RASIS.
Lantas, benarkah Ayu Ting Ting meninggal dunia seperi klaim dalam video yang diunggah kanal YouTube RASIS? Mari kita cek fakta sebenarnya soal kabar tersebut di artikel ini.
Penjelasan
Kanal YouTube RASIS mengunggah video berisi klaim Ayu Ting Ting meninggal dunia pada Minggu 19 Maret 2023 lalu.
Namun, usai dilakukan penelusuran lebih lanjut, klaim dalam video tersebut tidak benar adanya.
Baca Juga:CEK FAKTA: Amanda Manopo Bukber Bareng Arya Saloka dan Keluarga Besar di Bali, Benarkah?
Pada pertengahan video pengunggah video mengungkap sebetulnya yang meninggal paman Ayu Ting Ting, Kapten Infanteri Kardi pada tahun 2020 lalu.
Tak hanya itu, potongan video yang digunakan dalam video tersebut juga tidak mendukung klaim yang disampaikan dalam narasi dan thumbnail video.
Salah satunya seperti potongan video Narji Cagur menangis dalam video tersebut ternyata merupakan video yang pernah diunggah YouTube Net Entertainment News.
Video itu menampilkan komedian Narji berduka atas meninggalnya sang ayah pada 2016 lalu.
Bukti lainnya yang menunjukkan klaim yang disampaikan tidak benar yakni karena hingga kini Ayu Ting-Ting masih aktif membagikan update aktivitasnya di laman media sosial instagramnya.
Kesimpulan
Video dengan klaim Ayu Ting-Ting meninggal dunia pada bulan Maret 2023 adalah konten dengan kategori konten yang dimanipulasi yakni ketika gambar asli kemudian dimanipulasi dengan tujuan penipuan.