Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, PDI Perjuangan Banjir Kecaman Usai Tolak Timnas Israel

Piala Dunia U-20 batal diselenggarakan di Indonesia, hal tersebut merupakan keputusan FIFA usai maraknya gelombang penolakan dari beberapa kelompok terhadap Timnas Israel.

Ulya Almashyra
Jum'at, 31 Maret 2023 | 10:03 WIB
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, PDI Perjuangan Banjir Kecaman Usai Tolak Timnas Israel
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri membuka Pendidikan Kader Perempuan tingkat Nasional tahun 2023 di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Kamis (23/2/2023). ([Suara.com/Bagaskara])

PDI Perjuangan menjadi salah satu partai yang banjir kecaman lantaran menolak Timnas Israel di ajang Piala Dunia U-20.

Hal itu disebut-sebut sebagai penyebab Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

Seperti diketahui, Indonesia seharusnya menjadi penyelanggara Piala Dunia U-20 tahun 2023.

Namun, Piala Dunia U-20 batal diselenggarakan di Indonesia, hal tersebut merupakan keputusan FIFA usai maraknya gelombang penolakan dari beberapa kelompok terhadap Timnas Israel.

Baca Juga:Ridwan Kamil Kecewa Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Padahal Sudah Siapkan Banyak Stadion

Dua partai besar, yakni PDI Perjuangan dan PKS menjadi pihak yang lantang menyuarakan penolakan terhadap Timnas Israel untuk tidak berlaga dalam Piala Dunia U-20.

Penolakan Timnas Israel juga dilakukan oleh pejabat publik seperti Gubernur Bali, I Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo serta beberapa Ormas seperti FPI, GNPF, Alumni 212, KNPI.

Sikap PDI Perjuangan menolak Israel yang berujung pada batalnya Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 membuat partai tersebut menjadi sorotan publik.

Padahal Presiden Jokowi sendiri yang merupakan kader PDI Perjuangan berbeda pendapat dengan partainya tentang hal ini, Jokowi tegas menyatakan sepak bola tidak boleh dicampuri urusan politik.

Meski demikian, keputusan FIFA telah diketuk palu, mimpi Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 telah terkubur dalam-dalam.

Baca Juga:Buya Yahya Soal Pro Kontra Penolakan Israel di Piala Dunia U-20: Tunjukan Kita Peduli Kepada Sesama

Karena itu, akun instagram PDI Perjuangan terlihat dibanjiri hujatan netizen pecinta sepak bola yang menentang sikap partai berlambang banteng moncong putih itu.

Dikutip dari akun instagram @pdiperjuangan pada Jum'at, (31/3/2023). Dalam salah satu unggahan akun tersebut pada Kamis, (30/3/2023) tentang Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia.

Dalam unggahan tersebut, PDI Perjuangan menyampaikan bahwa pihaknya berharap ada solusi terbaik agar Indonesia tetap jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

Padahal, sejak Rabu, (29/3/2023) FIFA melalui laman resminya telah memutuskan Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Harapan PDI Perjuangan itu disampaikan oleh Sekjen partai tersebut dan diwartakan melalui akun instagram resmi partai itu.

"PDI Perjuangan berharap ada solusi terbaik agar Indonesia tetap jadi tuan rumah Piala Dunia U-20," tulis akun tersebut dalam postingannya.

"Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengatakan, sikap kami muncul setelah Israel dipastikan lolos kualifikasi," tulisnya melanjutkan.

"Dengan berharap agar bisa dicari solusi yang terbaik, salah satunya dengan memindahkan pertandingan Israel di negara terdekat," tulisnya melanjutkan.

"Sehingga U-20 tetap bisa diselenggarakan di Indonesia minus Israel," tulisnya menandaskan.

Postingan PDI Perjuangan itu dibanjiri komentar warganet pecinta sepak bola yang merasa kesal atas fakta yang menunjukkan bahwa Indonesia terlanjur gagal jadi tuan rumah.

"Waktunya untuk mencuci tangan," tulis akun @belanjanow dalam kolom komentar.

"2024 tanpa banteng," tulis akun @ekobudiks_ ikut berkomentar.

"Mana sempat keburu telat," tulis akun @frederickz_ menimpali.

"Anda diam akan lebih baik," kata akun @ade_kalenk.

"Gua tandai pokonya 2024," ungkap akun @bkrystalg10.

"Berakhirnya masa kejayaan banteng," ujar akun @rianfery_23.

Politainment

Terkini

"Pada kesempatan ini, saya, Rebecca Klopper, memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Indonesia, atas kegaduhan tersebut," kata Rebecca Klopper.

Entertainment | 20:59 WIB

Tak hanya Jonathan, para pasukan Banser pun terdengar turut menyindir Mario Dandy yang tengah duduk lesu di kursi terdakwa.

Unik | 19:31 WIB

Dalam jumpa pers itu, Rebecca Klopper tak menjelaskan secara rinci mengenai kasus video syur 47 detik tersebut.

Entertainment | 18:15 WIB

Beredar video dengan narasi bahwa Sergio Ramos resmi merapat ke Persib Bandung, benarkah?

Unik | 18:15 WIB

Untuk diketahui, baru-baru ini Nikita Mirzani membongkar aib Lolly karena sering mabuk, dan dugaan suka ciuman dengan pria.

Entertainment | 17:41 WIB

Sebelumnya ibunda Virgoun, Eva Manurung muncul ke publik untuk membela sang putra atas perbuatan Inara Rusli.

Entertainment | 16:42 WIB

Salah satu warga Sukabumi, Somantri menceritakan detik-detik saat gempa bumi terjadi.

Unik | 16:28 WIB

Publik jagat mayat dibuat geger dengan video viral seorang pria nekat pakai kostum Bondage, Dominance, Sadism, dan Masochism (BDSM

Entertainment | 16:09 WIB

Ayah Mario Dandy yakni Rafael Alun Trisambodo tersangka kasus gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Unik | 16:07 WIB

Beredar video dengan narasi bahwa Lionel Messi dibuat kaget dengan kehadiran Jordi Amat di Timnas Indonesia, benarkah?

Unik | 15:38 WIB

Kami harapannya ditahan 2,5 tahun minimal harapan kami. Tapi jaksa penuntut umum telah menerapkan 1,3 tahun, kata Verawati.

Metropolitan | 02:40 WIB

Bukan hanya satu kali, hampir tiap tahun Pemerintah Provinsi DKI dihadapi masalah yang sama.

Metropolitan | 00:05 WIB

"Korban yang meninggal dunia luka di bagian kepala dan pinggang," ujar Komarudin.

Metropolitan | 21:08 WIB

Dubes AS Sung Y Kim menyatakan bersedia membuka penutup jalur pedestrian yang selama ini memblokade trotoar di depan Kantor Kedubes.

Metropolitan | 20:13 WIB

"Dia telah melakukan aksi yang sama sejak umur 14 tahun sampai dengan sekarang sebanyak 30 kali di Jakarta dan sekitarnya," ujar Vokky.

Metropolitan | 18:49 WIB

Krisdayanti dan Geni Faruk tampil anggun dalam balutan gamis bernuansa biru.

Gosip | 22:00 WIB

Benarkah Mulan Jameela memberi pesan terakhir untuk Maia Estianty?

Gosip | 21:45 WIB

Lolly dan dua adiknya diketahui punya ayah berbeda-beda.

Gosip | 21:30 WIB

Sabrina Chairunnisa membahas kebiasaannya melirik seseorang yang kerap memicu kesalahpahaman.

Gosip | 21:15 WIB

Dalam konferensi pers, Rebecca Klopper tidak membuka pertanyaan untuk wartawan.

Gosip | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak