Pastikan Tonton Konser Coldplay, Jokowi Belum Dapat Tiket Indonesia vs Argentina

"Kalau itu (konser Coldplay) nonton, karena sudah dapat tiketnya," kata Jokowi.

Nur
Senin, 05 Juni 2023 | 17:34 WIB
Pastikan Tonton Konser Coldplay, Jokowi Belum Dapat Tiket Indonesia vs Argentina
Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Kota Tarakan, Kalimantan Utara, Selasa (28/2/2023). ([Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden])

Presiden Joko Widodo belum bisa memastikan akan menonton pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina pada 19 Juni 2023. Sebab, Jokowi mengaku belum mendapat tiketnya.

"Gak tahu tiketnya dapat enggak," ujarnya setelah menerima Atlet Indonesia SEA Games ke-32 di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Senin (5/6/2023).

Berbeda halnya dengan konser Coldplay yang akan berlangsung di GBK Senayan, Jakarta pada November 2023.

Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut mengaku sudah mendapat tiket konsernya.

Baca Juga:Jokowi Pastikan Tonton Konser Coldplay di GBK: Sudah Dapat Tiketnya

"Kalau itu (konser Coldplay) nonton, karena sudah dapat tiketnya," kata Jokowi.

Konser Coldplay bertajuk "Coldplay Music of The Spheres World Tour" merupakan bagian dari rangkaian tur dunia Coldplay.

Selain di Jakarta, Coldplay juga akan menggelar konser di beberapa kota lainnya seperti Tokyo, Jepang, pada 6-7 November 2023; Kaohsiung, Taiwan, pada 11 November 2023.

Lalu di Perth, Australia, pada 18 November 202; dan Kuala Lumpur, Malaysia, pada 22 November 2023.

Sementara itu, Timnas Indonesia bakal menjamu timnas Argentina pada 19 Juni di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. 

Baca Juga:Diluncurkan Jokowi, Ini Makna dan Arti Logo IKN Nusantara Bertema Pohon Hayat

Kepastian tersebut diperoleh setelah sejumlah tim yang dibentuk oleh Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) selesai melakukan peninjauan stadion.

Ajang FIFA match day melawan tim Albicaleste menjadi pertandingan pertama tim Garuda senior melawan tim Tango. 

Sebelumnya Timnas Indonesia sempat bertemu dengan Argentina di level junior yaitu pada 1979 saat timnas Indonesia U-20 melawan Argentina U-20 yang dipimpin legenda mereka Diego Maradona di Piala Dunia U-20.

Selanjutnya pada 2007, Timnas Indonesia U-23 asuhan pelatih Ivan Kolev berkesempatan menjajal Argentina U-20 dalam agenda persiapan skuad Garuda muda di ajang SEA Games.

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Politainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak